Pages

Kamis, 02 April 2015

keyboard sinar laser !!



MAKALAH KOMPUTER
“CELLUON MAGIC CUBE”




Nama : Selvia Desiawati
Nim    : A102.10.059
Kelas  : IB2


AKADEMI ANALIS KESEHATAN NASIONAL
SURAKARTA
2014/2015


Kata Pengantar
Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan rahmat dan hidayah-Nya yang telah dianugerahkan kepada kita semua, terutama kepada saya sehingga saya dapat menyusun makalah ini tepat pada waktunya.
Penulisan makalah  ini dimaksudkan untuk memberikan pengetahuan mengenai perkembangan teknologi dalam bidang computer, yaitu The Celluon magic cube keyboard.
Adapun penulisan dalam makalah ini, disusun secara sistematis dan berdasarkan metode-metode yang ada, agar mudah dipelajari dan dipahami  sehingga dapat menambah wawasan pemikiran para pembaca.
Dalam penulisan makalah ini, saya  menyadari sepenuhnya adanya kekurangan. Oleh karena itu, kritik dan saran yang membangun saya harapkan dari para pembaca agar dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan demi kesempurnaan makalah ini.
Akhir kata, semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Surakarta, 17 oktober 2014

Penulis



DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL
KATA PENGANTAR........................................................................... i
DAFTAR ISI........................................................................................ ii
BAB I. PENDAHULUAN
A.    Latar belakang.......................................................................... iii
B.     Rumusan Masalah.................................................................... iii
C.     Tujuan ...................................................................................... iv
BAB II. PEMBAHASAN
A.    Sejarah keyboard....................................................................... 1
B.     Fungsi keyboard........................................................................ 3
C.     Jenis-jenis keyboard.................................................................. 4
D.    Pengertian Celluon magic cube................................................. 6
E.     Cara kerja Celluon magic cube.................................................. 8
F.      Spesifikasi Celluon magic cube............................................... 11
BAB III. PENUTUP
A.    Kesimpulan.............................................................................. 13
DAFTAR PUSTAKA......................................................................... 14



BAB I
PENDAHULUAN
A.    Latar belakang
Dalam perkembangan zaman sekarang ini, banyak muncul ide-ide dan ciptaan baru. Perkembangan teknologi adalah sesuatu yang tidak bisa kita hindari dalam kehidupan ini, karena kemajuan teknologi akan berjalan sesuai dengan kemajuan ilmu pengetahuan. Setiap inovasi diciptakan untuk memberikan manfaat positif bagi kehidupan manusia. Kemajuan teknologi yang sangat berpengaruh bagi mahasiswa adalah Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Perkembangan perangkat teknologi informasi dan komunikasi yang sangat pesat ini telah membawa mahasiswa ke globalisasi informasi. Para pakar teknologi mulai megembangkan ide-ide mengenai teknologi. Perkembangan teknologi sekarang ini, salah satunya perkembangan keyboard. Sekarang ini ada teknologi baru yaituCelluon magic cube. Alat ini dapat memproyeksikan keyboard dengan laser, pada bidang datar. Alat ini dapat digunakan untuk desktop computer atau gadget anda menggunakan koneksi nirkabel. Type Keyboard Celluon Magic Cube Keyboard proyeksi ini berbentuk keyboard QWERTY yang menggunakan optikal non mekanis dengan daya tahan tinggi. Dapat bekerja di berbagai jenis permukaan rata.
B.     Rumusan masalah
1.      Bagaimana sejarah keyboard ?
2.      Apa fungsi dari keyboard ?
3.      Apa saja jenis-jenis keyboard ?
4.      Apa yang dimaksud the celluon magic cube virtual keyboard?
5.      Bagaimana menggunakan the celluon magic cube ?
6.      Bagaimana spesifikasi dari the celluon magic cube ?
C.     Tujuan
1.      Untuk mengetahui sejarah keyboard.
2.      Untuk mengetahui fungsi dari keyboard.
3.      Untuk mengetahui jenis-jenis keyboard.
4.      Untuk mengetahui pengertian the celluon magic cube virtual keyboard.
5.      Untuk mengetahui cara penggunaan the celluon magic cube virtual keyboard.
6.      Untuk mengetahui spesifikasi dari the celluon magic cube virtual keyboard.



BAB II
PEMBAHASAN
A.    Sejarah keyboard
Keyboard ditemukan pada tahun 1864 dan kemudian rancangannya dipatenkan oleh Christopher Latham Sholes pada tahun 1868. Keyboard mulai dipasarkan pada tahun 1877 oleh Perusahaan Remington dan digunakan pertama kali pada komputer pada tahun 1964. Keyboard yang kita kenal saat ini memiliki nama resmi Qwerty yang diambil dari enam huruf pertama pada home row. Home row adalah istilah untuk deretan kedua alfabet keyboard. Di deretan inilah seharusnya user atau juru ketik menempatkan jari-jarinya jika sedang tidak mengetik.

Description: https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEimLgAKON4wUMNva1klFIpqngpY5PcEoSnhc_QkPPmF45hlq5eZO94oL5BOSsy94N1L0F4wjYlUH-n0PsIsEvYtZvng5vmOjsOgTDTwigIWos_jU3OY7-tPy3QmsvLWpstmdA9ugs8CHjI/s200/penemukeyboard.jpg
Gb.Christopher Latham Sholes

Penciptaan keyboard sangat berpengaruh dari penciptaan mesin ketik. Pada awalnya mesin ketik dibuat senyaman mungkin untuk penggunanya, tetapi akibatnya para pengguna justru dapat mengetik dengan kecepatan tinggi. Hal ini membuat pengait- pengait karakter pada mesin ketik menjadi sering tersangkut. Akhirnya Sholes menemukan cara untuk mengatasi hal tersebut, yaitu dengan mengacak letak tombol-tombol alfabet pada mesin ketik seperti sekarang ini. Akhirnya susunan pada mesin ketik inilah yang diturunkan pada keyboard sebagai input komputer dan pada tahun 1973 diresmikan sebagai keyboard standar ISO (International Standar Organization). Setelah teknologi mesin ketik berkembang ke mesin ketik elektrik dan sampai ke komputer, urutan acak alfabet tetap digunakan. Keyboard mempunyai kesamaan bentuk dan fungsi dengan mesin ketik. Perbedaannya terletak pada hasil output atau tampilannya. Bila kita menggunakan mesin ketik, kita tidak dapat menghapus atau membatalkan apa yang sudah ketikkan. Selain itu, setiap karakter yang kita ketikkan langsung kita lihat pada kertas, berbeda dengan keyboard. Apa yang kita ketikkan dapat kita lihat di layar monitor terlebih dahulu, kemudian kita dapat memodifikasi atau mengubah bentuk tulisan dan memperbaiki kesalahan ketikan. Sudah tentu mengapa hasil output keyboard lebih baik dari pada mesin ketik.
Susunan keyboard yang dipakai umum sekarang ini (QWERTY) sebenarnya adalah salah satu susunan yang paling tidak efisien yang ditujukan agar kita-kita dapat mengetik dengan lebih lambat. Hal ini berkaitan dengan sejarah mesin ketik yang ditemukan lebih dulu oleh Christopher Latham Sholes (1868). Saat menciptakan mesin ketik prototype sebelumnya, malah sangat memungkinkan kita untuk mengetik dengan lebih cepat. Terlalu cepatnya kemungkinan dalam mengetik tersebut, sampai- sampai sering timbul masalah pada saat itu. Seringkali saat tombol ditekan, batang-batang huruf (slug) yang menghentak pita itu mengalami kegagalan mekanik, yang lebih sering diakibatkan karena batang-batang itu saling mengait (jamming). Karena bingung memikirkan solusinya pada saat itu, Christopher Latham Sholes justru mengacak-acak urutan itu demikian rupa sampai ditemukan 5 kombinasi yang dianggap paling sulit untuk digunakan dalam mengetik. Tujuannya jelas, untuk menghindari kesalahan - kesalahan mekanik yang sering
terjadi sebelumnya
B.     Fungsi keyboard
Fungsi keyboard di sini memang penting sekali. Jika sebuah computer tidak memiliki keyboard maka tentu sebagian aplikasi atau softwere computer tidak dapat berfungsi dengan baik atau bahkan tidak dapat digunakan. Berikut ini akan dijelaskan tentang fungsi keyboard berdasarkan fungsi tombolnya yaitu :
1.     Fungsi keyboard berdasarkan tombol ketik yaitu dapat dipakai untuk kebutuhan mengetik atau meng-input data ke dalam suatu dokumen yang kemudian ditampilkan pada monitor komputer. Tombol ketik tersebut berupa tombol dengan huruf atau angka yang tersusun pada keyboard.
2.     Fungsi keyboard berdasarkan tombol kontrol yaitu salah satunya dapat menghasilkan suatu perintah tertentu jika digabungkan dengan tombol yang lainnya. Seperti misalkan jika tombol kontrol (Ctrl) ditekan bersama6 sama dengan tombol B maka ini merupakan perintah untuk menebalkan suatu huruf atau angka.
3.     Fungsi keyboard berdasarkan tombol fungsi yaitu biasanya menyesuaikan dengan aplikasi atau softwere yang sedang dijalankan seperti misalkan tombol F1 jika di tekan maka akan memunculkan menu bantuan (Help) sesuai dengan softwere yang dijalankan. Tombol fungsi ini terdiri dari F1sampai F12 yang tersusun secara berderet.
4.     Fungsi keyboard berdasarkan Tombol alternate yaitu seperti tombol Enter berfungsi untuk memulai kembali suatu paragraf baru saat mengetik atau untuk memilih suatu perintah tertentu yang muncul pada aplikasi yang dijalankan pada komputer. Tombol Esc berguna untuk meng-cancel suatu dialog tertentu. Tombol Tab berfungsi untuk pemindahan suatu teks.
5.     Fungsi keyboard berdasarkan tombol navigasi seperti tombol Page Down yang berfungsi untuk men-scrool layar ke bawah. Tombol Page Up untuk men-scrool layar ke atas. Tombol End berguna untuk pemindahan letak kursor ke bagian akhir baris. Tombol Left berfungsi untuk pemindahan ke kiri dengan melangkahi  karakter. Tombol Tombol Right berguna untuk pemindahan kursor ke kanan dengan melangkahi 1 karakter. Dan lain sebagainya.
C.     Jenis-jenis keyboard
1.      Keyboard QWERTY
Keyboard QWERTY, dibuat berdasarkan layout mesin tik. Tata letak ini ditemukan oleh Scholes, Glidden dan Soule pada tahun 1878, dan kemudian menjadi standar mesin tik komersial pada tahun 1905. Keyboard QWERTY didesain sedemikian rupa sehingga key yang paling sering ditekan terpisah letaknya sejauh mungkin, sehingga bisa meminimalkan kemacetan pada saat mengetik (pada mesin ketik mekanik). Meskipun tata letak QWERTY sangat luas pemakaiannya, tetapi memiliki beberapa kelemahan dan ketidakefisienan. Misalnya, 48 persen dari gerakan diantara huruf yang berurutan harus dilakukan dengan sebuah tangan. Hanya 32 persen ketukan yang dilakukan pada home row (baris awal dari posisi jari pada keyboard). Beban tangan kiri lebih besar dari tangan kanan (56 persen). Contoh paling nyata dari ketidakefisienan tata letak QWERTY adalah pengetikan huruf ‘a’ yang cukup sering dipakai, tetapi harus dilakukan oleh jari kelingking yang
paling lemah.
2.      Keyboard DVORAK
Keyboard ini dibuat pada tahun 1936. Keyboard Dvorak diciptakan berdasarkan prinsip kerja biomekanis dan efisiensi. Susunan letak tombol huruf dengan jenis QWERTY dibuat sedemikian rupa sehingga 56 % ketukan ada pada tangan kanan dan jari-jari yang lebih banyak bekerja adalah jari telunjuk, jari tengah, dan jari manis. Huruf-huruf yang ada pada baris tengah lebih sering diketuk kira-kira sampai 70 % dan perpindahan antar baris hanya sekitar 10 % sehingga kelelahan jari-jari sangat banyak berkurang. Walaupun keyboard jenis DVORAK sudah lebih baik dari pada jenis QWERTY, akan tetapi karena dalam hal pemasarannya dengan jenis QWERTY.
3.      Keyboard KLOCKENBERG
Keyboard ini dibuat dengan maksud menyempurnakan jenis keyboard yang sudah ada, yaitu dengan memisahkan kedua bagian keyboard (bagian kiri dan kanan). Bagian kiri dan kanan keyboard dipisahkan dengan sudut 15 derajat dan dibuat miring ke bawah. Selain itu, keyboard KLOCKENBERG mempunyai tombol-tombol yang dibuat lebih dekat (tipis) dengan meja kerja sehingga terasa lebih nyaman.
4.      Keyboard Wireless
Sesuai dengan namanya, keyboard tipe ini tidak menggunakan kabel sebagai penghubung antara keyboard dengan komputer. Jenis koneksi yang digunakan adalah infra red, wifi atau bluetooth. Untuk menghubungkan keyboard dengan komputer, dibutuhkan unit pemancar dan penerima.



5.      Keyboard PS / 2.
Keyboard PS / 2 adalah keyboard yang terhubung ke computer menggunakan port PS / 2. Biasanya digunakan pada komputer ATX dan masih umum dipergunakan di komputer lama. Pemasangan keyboard tipe ini harus dilaksanakan dengan cermat, sebab port yang dimiliki sama dengan port untuk mouse.
6.      Celluon Magic Cube,
Keyboard Laser Celluon Magic Cube Projection Keyboard keyboard keluaran dari Celluon. Keyboard proyeksi ini sangat serbaguna, kita dapat dengan mudah menghubungkannnya seperti iPhone, iPad dan menggunakan perangkat keyboard ini dengan Windows dan Mac OS melalui koneksi USB.
D.    The celluon magic cube
           Celluon, sebuah perusahaan pembuat gadget portable asal Seoul (Korea Selatan) berhasil membuat keyboard dan mouse yang diproyeksikan dengan sinar laser. Magic Cube adalah produk keyboard dan mouse portable kebanggan Celluon. Prinsip kerjanya adalah mengubah wujud keyboard dan mouse ke dalam bentuk virtual yang diproyeksikan melalui infra merah. Sebuah transmitter infra merah berwujud kotak portable akan memproyeksikan cahaya infra merah yang membentuk pola sebuah keyboard desktop dan multi touch mouse pada umumnya. Perangkat Magic Cube ini mudah digunakan bersama desktop computer atau gadget anda menggunakan koneksi nirkabel.
Magic Cube adalah proyektor keyboard dan multi-touch mouse yang dapat digunakan dan ditampilkan ke berbagai medium yang datar. Magic Cube dikoneksikan melalui bluetooth dan compatible dengan semua gadget yang menggunakan bluetooth termasuk iPhone, iPad, Android, dan Blackberry. Kerja dengan menggunakan keyboard dan mouse sudah menjadi kebiasaan untuk sebagian orang. Namun kadangkala kita tidak bisa menggunakan keyboard dan mouse ketika terpaksa bekerja dengan menggunakan gadget mobile seperti iPad atau Android Tab. Kini hal tersebut tidak lagi jadi masalah karena sekarang Anda bisa memiliki Magic Cube Bluetooth - Keyboard and Multi-touch Mouse. Type Keyboard Celluon Magic Cube Keyboard proyeksi ini berbentuk keyboard QWERTY yang menggunakan optikal non mekanis dengan daya tahan tinggi. Dapat bekerja di berbagai jenis permukaan rata. Menggunakan baterai lithium polymer berkapasitas 700 mAh yang dapat beroperasi hingga 150 menit. Kompatibel dengan berbagai system operasi komputer seperti Mac OS 10+, Windows XP/Vista/7, iOS 4+, Android 2.2+ dan perangkat yang mendukung Bluetooth HID tanpa memerlukan driver khusus.
Description: https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgozkjbw6xjlMrZZPvsdBO51kGotHQCLRuZyq4YmBa3LPuEqNpJ82ZvXQuoEXDWvPoKo6nfz3aFLCi-IMX1y1wWoC7Vw4s237eeyS0JdPn4T5KW7RqFLBa10NseQzNuIZQ1_RZuudCfPXk/s1600/Celluon-Magic-Cube1.jpg






Fitur dari the Celluon magic cube :
1.      Memproyeksikan keyboard laser yang ukuran penuh ke permukaan yang datar.
2.      Memungkinkan kenyamanan ukuran penuh mengetik dalam faktor bentuk kecil.
3.      Menghubungkan secara nirkabel lewat bluetooth ke iPhone, iPad, banyak Smartphone dan sebagian laptop.
4.      Mouse mode memungkinkan Anda untuk menggunakan jari Anda sebagai mouse daripada mengetik ketika menggunakan dengan laptop.
5.      Baterai isi ulang berlangsung selama 150 menit .
E.     Cara penggunaan the celluon magic cube
Pada dasarnya, semua keyboard baik fisik maupun virtual, adalah input device. Saat menjentikan jari diatas salah satu tombol, Anda memerintahkan keyboard untuk menyampaikan  perintah kepada komputer. Lantas, apa yang membedakan VKB dengan keyboard yang biasa dipakai?
Keyboard biasa, yang saat ini tertancap di desktop atau laptop Anda, sebenarnya sama dengan komputer lainnya. Jika keyboard dibongkar, Anda akan menemukan processor dan sirkuit yang mitip dengan komponen jeroan komputer lainnya. Dibawah setiap tombol, terdapat sirkuit kotak-kotak (grid). Setiap kali Anda menekan tombol, saklar dibawah tombol akan tertutup, dan mengirimkan arus listrik kecil melalui grid, yang akan dItangkap dan di analisis oleh processor (di dalam keyboard). Selanjutnya, processor tersebut akan mengirimkan informasi yang diolahnya ke komputer. Itulah cara kerja keyboard biasa. Ketika Anda mengetik diatas sebuah VKB, tidak ada saklar yang terlibat. Sebab, pada faktanya, tidak ada elemen yang bergerak sama sekali. VKB memproyeksikan gambar keyboard QWERTY pada permukaan yang datar (yang tidak memantulkan cahaya) menggunakan red diode laser. Laser tersebut, mirip dengan laser pointer yang dijual di pinggir-pinggir jalan, memancarkan sinarnya melalui Diffractive Optical Element (DOE) yang berpola sebuah keyboard. DOE tersebut, bersama dengan lensa khusus, memperbesar gambar keyboard yang proporsional, dan memproyeksikan di atas sebuah permukaan yang datar.
Namun itu saja tidak cukup. Dibutuhkan sesuatu  untuk menganalisis informasi yang Anda ketikkan pada proyeksi VKB tersebut. Terletak di bagian bawah alat pemancar VKB ini terdapat infrared laser diode, yang menembakkan sinar inframerah membentuh sebuah bidang tipis. Lalu bidang tipis yang tidak terlihat ini, terletak hanya beberapa milimeter diatas proyeksi VKB. Pada saat mengetik Anda melewatkan jari-jari melalui  area tertentu pada bidang cahaya inframerah. Sebuah CMOS (complimentary metal-oxide semiconductor) menangkap posisi tangan Anda di dalam area proyeksi  VKB, dan sebuah chip sensor khusus (disebut Virtual Interface Processing Core) menganalisis jentikan jari-jari diatas VKB. Saat menggunakan VKB, Anda bisa menghubungkan VKB dengan dekstop, laptop, atau smartphone menggunakan kabel USB atau gelombang Bluetooth. Meski demikian VKB tidak dapat digunakan di mana saja. Untuk memproyeksikan gambar keyboard, VKN membutuhkan permukaan datar yang lebar (minimal seukuran keyboard), dan tidak tembus cahaya.
Secara singkat Cara kerja the celluon magic :
1.      Sinar laser akan menampilkan bentuk keyboard sesuai dengan level
permukaan yang dibiaskan.
2.      Bias infra merah yang transparan akan diproyeksikan menjadi keyboard
virtual.
3.      Pengetikan yang dihasilkan melalui jari, akan menimbulkan key-stroke.
Penekanan oleh jari inilah yang menyebabkan pertemuan antara pancaran dan sinar infra merah secara bersamaan, yang menghasilkan refleksi langsung ke proyektor.
4.      Refleksi infra merah akan melewati penyaring infra menuju kamera.
5.      Kamera lantas mengambil gambar sesuai dengan penangkapan dari infra
merah.
6.      Chip dari sensor akan memperbaiki letak pancaran infra merah yang rusak,
kemudian menerjemahkannya dalam koordinat.
7.      Karakter-karakter yang tercipta akan tampil pada layar, dengan menggunakan.
koordinat yang diterima secara wirelessly atau tanpa kabel.
Cara mmenghubungkan magic cbe dengan menggunakan USB :
Perangkat ini kompatibel dengan semua USB HID sistem operasi yang mampu mengkoneksikan USB , tanpa menginstal driver terpisah
1.      Hubungkan magic cube dan perangkat host menggunakan kabel USB yang disertakan Perangkat host harus mendukung USB HID.
2.      Hidupkan magic cube LED hijau mengindikasikan koneksi yang tepat.
3.      Jika LED menunjukkan biru, periksa sambungan.
Cara menghubungkan magic cube dengan Bluetooth
1.      Hidupkan magic cube.
2.      Lampu LED akan berkedip dalam interval stabil , merupakan indikasi bahwa perangkat siap untuk memasangkan. Ketika LED biru menunjukkan satu panjang, diikuti oleh dua berkedip cepat, perangkat mencari pasangan yang sudah dipasangkan sebelumnya. Ini akan berlangsung 30 detik. Setelah berhasil melakukan pemasangan ,
3.      LED biru akan berhenti berkedip dan menjadi biru solid. Jika magic cube tidak dapat menemukan perangkat host yang dipasangkan sebelumnya dalam waktu 30 detik , maka akan menghapus informasi koneksi yang tersimpan sebelumnya dan kembali ke modus pasangan. Setelah berhasil melakukan pemasangan , LED biru akan berhenti berkedip dan menjadi biru solid .
4.      Setelah pemasangan berhasil dari perangkat host and Magic Cube® , fungsi keyboard modus default.
Cara mengkoneksikan magic cube ke handphone
1.      Pastikan Magic Cube® adalah pada mode HID
2.      Aktifkan magic Cube dengan menggeser tombol power ke kanan.
3.      LED biru berkedip menunjukkan bahwa perangkat siap untuk memasangkan.
4.      Aktifkan Bluetooth pada handphone
5.      Kemudian lakukan scan device untuk mencari Bluetooth dari celluon magic cube.
6.      Setelah itu pasangkan.
7.      Akan muncul pesan / perintah pada layar handphone “pasangkan Bluetooth, masukkan pin untuk dipasangkan dengan celluon”
8.      Masukkan pin
9.      Setelah pin benar maka handphone dengan magic cube sudah terpasangkan, dan dapat dipakai.

F.      Spesifikasi The celluon magic cube
a.      Compatibility
iPhone 3GS / 4, iPad (iOS4), and higher, Android 2.0 and higher, Mac OS X, Windows Phone 7, Windows XP/Vista / 7.
b.      Interface:
Bluetooth HID/USB 2.0.
c.       Keyboard Layout
19mm sized QWERTY layout.

d.      Detection Rate
Up to 400 characters per minute.
e.       Operating Surface
Most Flat, opaque surface.
f.       Power Consumption
5V, 2W (Max).
g.      Battery Operation
Approx 150 Minutes, 700mAh.













BAB III
PENUTUP
A.    Kesimpulan
Magic Cube adalah proyektor keyboard dan multi-touch mouse yang dapat digunakan dan ditampilkan ke berbagai medium yang datar. Magic Cube dikoneksikan melalui bluetooth dan compatible dengan semua gadget yang menggunakan bluetooth termasuk iPhone, iPad, Android, dan Blackberry. Magic cube ini akan memproyeksikan keyboard dengan laser pada bidang datar. Type keyboard yang ditampilkan dari Celluon magic tube ini adalah type QWERTY. Sama halnya dengan keyboard biasa namun tampilan yang berbeda, Celluon magic cube ini juga mempermudah pemakai jika mereka lelah mengetik di handphone yang tampilannya kecil, mereka dapat menggunakan magic cube ini.













DAFTAR PUSTAKA

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

About